Adm.News- Untuk menyukseskan acara ulang tahun Himagara yang ke-16,
kepengurusan Himagara tahun 2015-2016 khususnya bidang Rumah Tangga
Organisasi (RTO) dan Hubungan Luar (Hublu) bekerjasama menggelar acara
Himagara Day dengan tema “Himagara Berbagi” serta Public Care yang
diselenggarakan dip anti Raudhatul Jannah tepatnya di desa Jati Mulyo
Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan ini dimulai pada hari ini Minggu
(1/11) pukul 09.00 WIB dan dihadiri oleh angkatan 2013, 2014, dan 2015
serta dosen Ilmu Administrasi Negara Bapak Izzul Fatchu Reza.
Rangkaian acara pada kegiatan ini adalah pembukaan, tilawah qur’an,
sambutan-sambutan, doa dan penutup. Selain acara formal juga terdapat
rangkaian acara non-formal yaitu pemotongan tumpeng yang diiringi dengan
doa oleh Bapak Husni Mubarok, serta ada hiburan qasidahan dari
anak-anak panti dilanjutkan dengan makan dan shalat bersama, ada games
sebagai penghibur dan acara yang terahir adalah nonton bersama.
Kegiatan yang berlangsung dengan sukses dan menuai antusias yang luar
biasa ini, tentuanya akan sangat bermanfaat untuk kegiatan-kegiatan
selanjutnya agar lebih menerapkan dan melibatkan lingkungan sekitar di
dalamnya.
Ketua umum Himagara Sidik Aryono dalam sambutannya
mengatakan, acara ini sangat bagus untuk terus berjalan, karena dapat
memberikan manfaat kepada anak-anak panti dan untuk kita semua khususnya
mahasiswa Ilmu Administrasi Negara agar terus berbagi di lingkungan
sosial seperti yang tengah dilaksanakan hari ini yaitu Himagara Day.
Dengan kegiatan ini kita dapat merasakan apa yang tengah dirasakan oleh
adik-adik yang ada di Panti ini, karena disini kita bisa berbagi
keceriaan, ilmu, kebahagiaan, berbagi apa yang kita punya kepada mereka
yang lebih membutuhkan. Semoga kegiatan ini akan terus berjalan dan
terkenang nantinya, pungkasnya”.
Kepala Bidang Hublu, Desti Eka
Rahmawati mengatakan, tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah
sebagai wujud eksistensi Himagara dalam lingkungan sosial masyarakat
juga sebagai wujud kepedulian sosial mahasiswa FISIP khususnya jurusan
Ilmu Administrasi Negara yang tidak hanya berkecimpungan di bidang
politik saja tetapi juga di bidang sosial.
“Tujuan
diselenggarakannya kegiatan ini ialah sebagai wujud eksistensi dan
kepedulian sosial mahasiswa FISIP khususnya jurusan Ilmu Administrasi
Negara supaya tidak hanya berkecimpungan di bidang politik saja tetapi
juga di bidang sosial masyarakat terkhusus yang sangat membutuhkan
seperti Panti Raudhatul Jannah ini, pungkasnya”.
Eka Fitria Andriani
selaku kepala bidang RTO menambahkan, kegiatan ini sangat penting untuk
dilaksanakan yang sifatnya pun nanti akan lebih kepada memberikan
pembelajaran kepada mahasiswa Ilmu Administrasi Negara yang nantinya
akan bekerja untuk masyarakat dan melayani masyarakat, dan tentunya
melalui kegiatan inilah kita dapat mempelajari itu semua, “ujarnya”.
Melihat realitas yang ada, memang sudah sepatutnya mahasiswa ikut ambil
peran dalam kehidupan sosial. Karena melalui hal-hal kecil inilah
karakter, kemampuan, dan kepribadian itu akan terbentuk yang akan terus
tertanam hingga dewasa kelak, ujar Tiara Novita selaku kepala bidang
Data dan Informasi.
“Kegiatan ini memang sangat layak di terapkan,
karena memang sudah sepatutnya mahasiswa belajar sedini mungkin dalam
mengambil peran di kehidupan sosial, dan melalui kegiatan-kegiatan
seperti inilah kita dapat mengetahui karakteristik, kualitas kemampuan
yang dimiliki, dan pembentukan kepribadian yang mungkin saja masih
banyak sekali diantara teman-teman sekalian yang belum bisa menemukan
jati diri atau bisa dikatakan dimana letak kemampuan mereka, ujarnya”.
Selain itu juga Bapak Husni Mubarak selaku Pimpinan Panti Raudhatul
Jannah menceritakan sekilas sejarah berdirinya panti Raudhatul Jannah
yang pada mulanya merupakan hutan belantara kemudian ia bersama dengan
istrinya berusaha membuka lahan dan membuat panti tersebut hingga
berdirilah panti Raudhatul Jannah pada tanggal 24 September 2010.
Mulanya hanya ada empat orang anak panti, kian bulan dan tahun kian
bertambah hingga mencapai kurang lebih 40 anak yang ada dip anti
tersebut.
Ia juga mengatakan bahwa anak-anak yang ada di panti
tersebut tidak hanya berdiam diri di lingkungan panti tetapi juga mereka
mendapatkan donatur yang berupa biaya untuk menempuh pendidikan dan
sekarang mereka dapat mengenyam pendidikan yang layak, diantaranya
sekolah SD, SMP, bahkan ada yang sudah duduk di bangku SMK dengan
prestasi yang layak untuk diberi penghargaan karena semangat mereka,
mereka berhasil mendapat peringkat 1-5 besar.
Rika merupakan salah
satu anak Panti Raudhatul Jannah mengatakan, “saya sangat senang tinggal
dip anti ini, teman yang banyak dan ramai, juga banyak sekali
pelajaran-pelajaran yang saya dapatkan seperti sekolah, belajar Bahasa
Arab, Bahasa Inggris, Qori, Mengaji, dan qasidahan, ujarnya”.
Harapan terbesar dari Keluarga Himagara, semoga kegiatan ini akan terus
berlangsung dan dapat memberikan motivasi bagi anak-anak yang ada di
Panti Raudhatul Jannah khususnya agar terus semangat dalam belajar dan
berbagi seperti tema Himagara Day ini yaitu “Himagara Berbagi”.
Dain Himagara, 2 November 2015
0 komentar:
Posting Komentar